Agropustaka.id, Kabar. Persatuan Insinyur Indonesia (PII) resmi melantik Pengurus Badan Kejuruan Teknik (BKT) Peternakan PII Masa Bakti 2023 – 2026. Sebanyak total 88 orang pengurus telah dilantik oleh Sekretaris Jenderal PII – Ir. Bambang Goeritno, M.Sc., MPA., IPU., APEC Engineer sebagai perwakilan dari PII. Prosesi pelantikan dilaksanakan pada Kamis (7/3) di Auditorium Kementerian Pertanian di Kawasan Ragunan Jakarta, serta melalui media daring Zoom Meeting.
Prof. Ir. Budi Guntoro, S.Pt., M.Sc., Ph.D., IPU., ASEAN Eng. yang dilantik sebagai Ketua BKT Peternakan PII meneruskan tongkat estafet kepemimpinan dari ketua sebelumnya yaitu Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU., ASEAN Eng pada kesempatan itu memaparkan beberapa program kerja yang akan dijalankan secara aktif dalam tiga tahun kedepan.
Pelantikan Pengurus BKT Peternakan PII dihadiri pula oleh Dr. Ir. Muhammad Imron, S.Pt., M.Si., IPU. dari Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan sebagai bentuk dukungan dan semangat terhadap kepengurusan BKT Peternakan PII yang baru. Sebagai langkah awal yang baik, setelah prosesi pelantikan dilanjutkan dengan diskusi bersama mengenai Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Kewenangan Insinyur Peternakan Profesional. AP